Senja di Langit Orchard
"Senja di Langit Orchard"
Hari itu...
Sambil menikmati keteduhan pohon
Tak seperti biasanya
Mentari nampak tersenyum..
Ia seakan menyusuri langkah kakiku berjalan
Bersama teduhnya awan yang tiada hentinya menemani
Pernahkah kamu bertemu jingga?
Tidak terang tidak juga redup
Rona nya singkat tapi membekas
Tidak ingin terlelap dalam gelap...
Tapi enggan menyapa terangnya mentari
Tidak ada pagi..
Tiada jua siang hari..
Hanya langit jingga dan rindu-rindu gelap yang muncul
Saat semestaku ditinggal senjamu yang tak menetap
Pernahkah kamu melihat senja yang sebaik ini?
Yang jauh memang... dari batas jangkaumu..
Tapi kehadirannya selalu dirindukan
Inilah Orchard..
Satu langit indah yang tak pernah kulihat sebelumnya
Yang memisahkan teluk Marina..
Dari gemerlapnya nuansa perkotaan
Sampai jumpa lagi di lain waktu..
Semoga senjamu tak pernah berubah..
Singapore, Agustus 2017
Rohmatullah
0 comments:
Post a Comment